Golkar Manggarai Resmi Luncurkan Koperasi Karya Manggarai Jaya

by -151 views

Suasana Perayaan HUT ke-57 Partai Golkar di Kantor Golkar Manggarai, Rabu (10/11).

RUTENG, mediantt.com – Golkar Manggarai akhirnya merayakan ouncak HUT Golkar ke-57, Rabu 10 November 2921, di aula Gaspar Parang Ehok Gedung Golkar. Perayaan bertema “Bersatu Untuk Menang” itu juga ditandai dengan peluncuran secara resmi Koperasi Simpan Pinjam Karya Manggarai Jaya.

Selain itu juga melantik pengurus Golkar tingkat Kecamatan dan Desa di seluruh Kabupaten Manggarai.

Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Manggarai Yoakhim Jehati mengatakan, perayaan HUT Golkar merupakan perayaan rutinitas, tapi hari ini mengajak semua pihak atas semua yang diraih, mengajak generasi muda yang menghormati para pendahulu yang telah berjasa atas keberadaan kita hari ini.

“Pada masa kepemimpinan saya, kami bisa mengusung dan menang dalam pemilihan bupati. Selain itu ada dua ribuan lebih masyarakat menerima vaksin yang diselenggarakan Partai Golkar,” katanya.

Dia juga mengatakan, kehadiran Partai Golkar dalam ruang perpolitikan di Manggarai bukan sekedar heboh-heboh saja, tapi sebagai pengusung dan meraih kemenangan pada Pilkada 2020 lalu. Golkar sebagai partai pengusung, tapi juga sebagai mitra kritis pemerintah yang setia mengamankan semua program pemerintahan di Manggarai.

“Namun di sisi lain melalui orang-orang utusan Partai Golkar di Manggarai sebagai mitra kritis, Golkar tidak membiarkan pemerintahan ini masuk dalam jurang, Golkar merupakan sahabat sejati,“ tegas mantan Ketua GMNI Manggarai ini.

Pada perayaan HUT ke-57, Golkar Manggarai melaunchng Koperasi Karya Manggarai Jaya dan beberapa program strategis yaitu petani milenial, UMKM, digitalisasi, poskar, dan pemberdayaan perempuan.

“Kami di Golkar sudah merekrut dua ratus persen Caleg untuk Partai Golkar. 200 persan Caleg ini akan menjalankan delapan program strategis itu” ujar dia.

Karena itu, “Kehadiran koperasi di Golkar Manggarai merupakan wadah untuk menyatukan kader partai Golkar di Manggarai,” tambah Politisi asal Cibal itu.

Turut hadir dalam kegiatan ini Bupati Manggarai Herybertus GL. Nabit, Ketua Bapilu Golkar yang juga menjabat Wakil Bupati Manggarai Heribertus Ngabut, Pemuda Pancasila Kabupaten Manggarai, Pengurus PMKRI Cabang Ruteng dan sesepuh Partai Golkar Manggarai. (*/jdz)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *