Kristiana Muki Beberkan Program Pro Rakyat, Ray: Waspadai Isue Sesat!

by -548 views

KEFAMENANU – Pasangan Cabup-Cawabup TTU, Kristiana Muki-Yosef Tanu, yang populer dengan sandi politik KITA SEHATI, terus berkampanye merebut hati rakyat TTU. Mereka meyakinkan rakyat untuk menentukan pilihan politik secara tepat pada 9 Desember 2020. Jumat (16/10), Kristiana Muki kampanye terbatas di Kelurahan Sasi, Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten TTU.

Disaksikan media, tepat pukul 19.30 Wita, Calon Bupati perempuan pertama TTU ini bersama tim disambut oleh masyarakat Sasi dengan takanab yang dituturkan oleh tetua adat, lalu dikalungkan selendang.

Anggota DPRD TTU Oktavianus Sasi dalam orasi politiknya mengklarifikasi isu-isu miring yang berkembang dalam masyarakat. “Isu-isu yang berkembang itu adalah kebohongan luar biasa yang tidak sesuai dengan fakta. Isu dinasti yang berkembang itu tidak benar. Semua yang diedarkan sebagai isu itu hanya untuk mengumpulkan suara lalu dia sendiri menghilang. Oleh sebab itu, saya mengimbau masyarakat sekalian supaya tidak terprovokasi dengan tipuan-tipuan di media sosial,” jelas Oktovianus Sasi.

Ketua Bapilu Alex Pontus dalam sambutannya menyebut Kristiana Muki sebagai perempuan teladan. Hal ini dikaitkan dengan sejarah kepemimpinan di TTU yang belum memiliki seorang pemimpin perempuan. “Bila masyarakat generasi ini ingin menciptakan sejarah, maka inilah saat yang tepat untuk menciptakan sejarah dengan memilih Kristiana Muki sebagai Bupati TTU. Sebab Kristiana Muki adalah perempuan yang patut diteladani dalam perjuangan mengangkat nama perempuan dalam sejarah TTU,” tegas Pontus

Sekretaris Fraksi Nasdem Agustinus Ndun mengatakan, masyarakat sebagai pemilih, suaranya dihargai untuk lima tahun mendatang. Sehingga pilihan harus lahir dari hati nurani dengan cara yang profesional. “Tidak perlu terprovokasi dengan isu dinasti dan isu korupsi yang menjamur di tengah masyarakat,” katanya.

Sementara itu, Calon Bupati TTU Kristiana Muki dalam orasi politiknya membeberkan visi dan misi yang bakal direalisasikan jika terpilih sebagai Bupati TTU. Visi dan misi yang dicanangkan oleh Paket KITA SEHATI dicover dalam tagline Lanjutkan.

“Tentunya program yang bakal kita kerjakan selama lima tahun mendatang itu program yang pro rakyat. Program-program itu harus meningkatkan kesejahteraan masyarakat pada umumnya. Sebab masyarakat itu pakaiannya harus baik, makannya harus terjamin, dan tinggalnya harus layak. Sesudah ketiga aspek ini meningkat baru kita perhatikan lagi jalan raya dan lain-lain,” tandas Kristiana Muki.

Kristiana menyebut masyarakat sebagai sasaran utama kesejahteraan. Karena itu, pembangunan-pembangunan harus lebih mengarah kepada masyarakat. “Dalam bidang pertanian, kita akan membantu masyarakat dengan satu traktor untuk setiap kecamatan sehingga mempermudah masyarakat dalam meningkatkan perluasan lahan. Kita juga akan menambah satu penyuluh pertanian untuk setiap desa agar dapat memberikan contoh menanam yang baik untuk masyarakat,” jelas Kristiana Muki.

Sedangkan program air minum, Kristiana Muki menuturkan, hutan-hutan tempat sumber air telah banyak dibabat sehingga air yang turun saat musim hujan tidak tertampung tetapi mengalir ke sungai lalu terus ke laut. “Kita akan adakan reboisasi di hutan tempat sumber air. Kemudian dibuatkan sumur resapan dan juga sumur bor untuk masyarakat,” katanya.

Pasti Jadi Bupati

Sementara itu, pada Sabtu (17/0), Cabup Kristiana Muki melakukan kampanye terbatas di empat desa di Kecamatan Insana Tengah; yakni
Desa Maubesi, Letmaffo Timur, Lanaus, dan Letmaffo.

Usai berorasi, Kristiana mendapat usul saran dari warga. “Kami yakin Ibu Kristiana Muki pasti menjadi Bupati TTU. Karena itu, kami titipkan pesan kepada Ibu supaya memperhatikan jalan, air minum, dan listrik. Kalau ada bantuan-bantuan kami selalu dianggap anak tiri. Kami tidak pernah diperhatikan sama sekali. Usulan kami selalu tidak dianggap sehingga kami merasa tidak diperhatikan sama sekali,” ujar Onesimus Siki, peserta kampanye terbatas.

Sementara Lusia Kolo minta supaya masyarakat di Dusun Seumbam diperhatikan khusus. Jalannya buruk, listrik tidak ada, juga sulitnya memperoleh air minum. “Tolong Ibu Kristiana perhatikan kami karena kami yakin Ibu pasti terpilih sebagai Bupati TTU,” katanya.

Selanjutnya, Rince Naisaban mengatakan, “kami di Maubesi ini ada kelompok yang bergiat di bidang tenun ikat. Hanya ada satu kelompok untuk satu desa yang sangat luas ini. Kami sudah yakin bahwa kali ini perempuan pasti menang dalam Pilkada TTU sehingga kami mohon supaya pegiat tenun ikat diperhatikan dan ditambah lagi jumlahnya sehingga masyarakat khusus perempuan-perempuan muda termotivasi untuk belajar dan tenun ikat tidak tenggelam seiring berkembangnya zaman,” usul dia.

Merespon usulan warga itu, Kristiana mengatakan, berbagai program yang bakal dikerjakan Paket KITA SEHATI akan berpihak kepada masyarakat. Program-program itu antara lain pertanian, peternakan, pendidikan, kesehatan, perikanan, infrastruktur, dan pariwisata.

Berkaitan dengan tenun ikat, Kristiana Muki selama menjadi Ketua PKK sudah menjalankan programnya sebagai perempuan yang mencintai budaya TTU. Sehingga bila menjadi Bupati TTU nanti tinggal melanjutkan yang sudah ada dan menambah jumlah kelompok sehingga masyarakat juga termotivasi untuk mencintai tenun ikat.

Di akhir kampanye terbatas itu, Ketua DPW Partai Nasdem NTT Raymundus Sau Fernandez yang baru saja tiba, berkata, “Kita tidak usah terperangkap dalam pikiran sempit dengan membangun primordialisme untuk membentuk kubu. Mari kita berpolitik secara sehat dan jangan berusaha merusak citra diri dengan mengklaim bantuan pemerintah sebagai bantuan dari paket tertentu. Jadi untuk masyarakat Desa Maubesi tidak usah percaya pembohongan yang dibuat oleh oknum yang tidak jelas. Belum jadi pemimpin saja sudah berbohong, sehingga ketika jadi pemimpin pembohongan itu bakal menjadi-jadi,” tegas Ray Fernandez yang juga Bupati TTU ini.

Pukul 14.50 Wita, Kristiana Muki kampanye di Desa Letmaffo Timur, Kecamatan Insana Tengah. Anggota DPRD TTU Hironimus Funan mengatakan, “kita semua masyarakat Insana harus bersatu mendukung paket yang sangat menyentuh masyarakat yakni Paket KITA SEHATI, Nomor Urut Satu. Kita tidak perlu terprovokasi isu yang sedang digarap oleh oknum-oknum yang bersembunyi di balik akun palsu dan menyebarkannya lewat media sosial. Saya percaya masyarakat Insana sangat selektif dalam memilih pemimpinnya”.

Waspadai Isue Sesat

Ketua DPW Partai Nasdem NTT Raymundus Sau Fernandez mengingatkan warga untuk mewaspadai isue sesat yang dilakukan orang tertentu. Kalau ada yang datang dengan motif menaikkan gaji tenaga kontrak menjadi satu juta sembilan ratus lima puluh ribu harap jangan digubris. “Bagaimana mereka mau naikkan gaji tenaga kontrak kalau yang satu juta dua ratus lima puluh ribu saja mereka tolak. Itu adalah pembohongan dan penipuan. Fakta jelas bahwa dalam konferensi pers mereka menolak usulan Pemerintah Daerah TTU untuk gaji tenaga kontrak. Bagi bapak ibu guru yang sudah tersakiti, jangan menambah sakit hatimu dengan mencoblos mereka,” tegas Ray, mengingatkan.

Yang berikut, lanjut Ray, “Kalau mereka datang dan mengatakan dalam program rumah akan memberikan kunci dengan isi dalam rumah atau perabotan lengkap, itu omong kosong. Karena dalam nomenklatur pemerintah, penganggaran bagi perabot itu hanya untuk Gubernur, Walikota, Bupati, dan Wakil. Bagi rakyat tidak ada yang kasih tempat tidur, TV, kulkas, dan lain sebagainya. Itu penipuan. Saya sedang menjabat dan saya tahu itu. Saya luruskan supaya masyarakat tidak tergiur dengan yang datang dan janji bahwa nanti kasih lengkap semua. Bapak dan mama tinggal pasang AC saja,” kritik Ray disambut tawa ledak masyarakat.

Kunjungan terakhir dilakukan di Desa Letmaffo pukul 19.20 Wita. Masyarakat menyambut jagoan politiknya dengan pengalungan selendang dan penuturan takanab. (suluh/st)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *