Terima Kasih Bapa Presiden Jokowi untuk Jaket Merahnya!

by -699 views

Jaket merah dari Jokowi yang dikenakan Wartawan senior Fince Bataona didampingi Frans Uran.

LEWOLEBA – Ada yang unik dalam kunjungan Presiden Jokowi ke Desa Amakaka, Ile Ape, yang paling parah terdampak banjir bandang dan longsor, Minggu (4/4). Fransiskus Ade Uran, warga Desa Tapolangu, Kecamatan Lebatukan, Kabupaten Lembata, jadi orang yang amat gembira dan bahagia diantara warga. Sebab, tak disangka ia mendapat hadiah jaket merah dari Presiden Jokowi.

Fransiskus tidak menduga, akan diberi jaket secara langsung oleh Presiden Joko Widodo, saat memantau langsung kondisi Desa Amakaka yang menjadi lokasi terparah diterjang banjir bandang dan longsor.

Setelah berpidato di tengah masyarakat, Presiden Jokowi membuka jaket yang sementara dipakainya itu, lalu memanggil Fransiskus Ade Uran dan memberikan jaket tersebut.

Fransiskus pun loncat kegirangan. Ia mengaku senang dan bahagia karena diantara ratusan masyarakat, dialah yang dipanggil untuk mendapatkan jaket berwarna merah itu.

“Saya berdiri jarak sekitar dua meter dari bapak presiden. Saya kaget saat ditunjuk dan dipanggil beliau, lalu saya kesana dan dipakaikan jaket itu sendiri oleh bapak presiden. Terima kasih bapak Presiden Joko Widodo,” kata Fransiskus.

Presiden Joko Widodo mengunjungi langsung lokasi terparah bencana banjir bandang di Desa Amakaka, Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur, Jumat (9/4).

Selain mengunjungi lokasi bencana, Presiden Joko Widodo juga mengunjungi dan berinteraksi langsung dengan anak-anak korban banjir bandang Lembata, di tenda pengungsian. (*/jdz)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *