RS Siloam Kupang Melayani dengan Kasih

by -237 views

Kupang, mediantt.com – Manajemen Rumah Sakit Siloam Kupang menyatakan, kehadiran Rumah Sakit milik Lippo Group ini di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, sejatinya memberi warna baru dengan sentuhan pelayanan kesehatan berkualitas dan bertaraf internasional. RS Siloam pun bakal memberikan pelayanan dengan kasih.

“Kami terharu dan bahagia bisa menghadirkan RS Siloam di Kota Kupang. Kami ingin memberikan impak atau dampak bagi masyarakat NTT dengan pelayanan RS yang bertaraf internasional, yang menjangkau seluruh masyarakat karena kami juga melayani pasien BPJS kesehatan. Kami memberikan standar pelayanan kesehatan yang baik di NTT dengan kasih. Kualitas yang kami berikan pun yang terbaik dengan cozt (biaya) yang rendah,” terang dr Grace Frelita, Siloam Hospitals Group Directur, pada Press Conference Grand Opening Siloam Hospitals Kupang, di Hotel Aston Kupang, Jumad (19/12/2014). Selain dr Grace, manajemen RS Siloam yang hadir dalam press conference itu adalah dr Romeo F. Liedo selaku Chief Executive Officer, dr Nico Frits selaku Direktur Siloam Hospitals Kupang, dr Anang Prayudy selaku Managing Directur Pipeline Development, dan S. Budisuharto selaku Corporate Secretary Directur.

Dr Grace menjelaskan, kehadiran RS Siloam ke-19 di Kupang ini merupakan yang terbaik dari sejumlah RS Siloam yang ada di Indonesia. Visi utama RS Siloam, sebut dia, ingin memberikan pelayanan kesehatan terbaik kepada masyarakat NTT. “Rumah Sakit Siloam Kupang ini menjadi the biggest di Indonesia,” kata dr Romeo. Menurut dokter asal Philipina ini, ke depan pihaknya akan menambah 10 lagi RS Siloam, salah satunya di Medan tahun 2015. “Target kita untuk 3 atau 4 tahun ke depan, adalah membangun lagi 10 RS Siloam. Ini langkah yang luar biasa, dengan melakukan ekspansi yang cepat tapi tidak menurunkan kualitas,” katanya, dan menambahkan, di NTT juga akan dibangun rumah sakit duplikat di daerah, seperti di Maumere, Labuan Bajo, dan Waingapu.

Direktur RS Siloam Kupang, Dr Nico Frits menjelaskan, tenaga dokter dan paramedis RS Siloam Kupang, ada sekitar 41 dokter spesialis, termasuk yang ada di Kupang dan sisanya didatangkan dari RS Siloam Karawaci, sementara paramedis kebanyakan anak-anak NTT. “Dokter spesialis yang kita siapkan 41 orang, termasuk yang ada di Kupang. Untuk paramedis berjumlah sekitar 200-an orang yang sudah mengikuti tranning di Karawaci. Pelayanan kita standar internasional sehingga seluruh paramedis kita siapkan khusus sebelum mulai bertugas,” jelas dr Nico, dan menambahkan, RS Siloam Karawaci selalu siap menyuplai dokter-dokter spesialis yang dibutuhkan di daerah, termasuk Kupang.

Menurutnya, kapasitas tempat yang disiapkan RS Siloam Kupang adalah 600 bed (tempat tidur), tapi untuk tahap awal hanya dioperasikan sekitar 100 bed. “Kita punya fasilitas yang sangat memadai; ada radiologi, ct scan terbaik dengan kapasitas 128 slides, medical record, kemoterapi, rehabilitasi medic, USG, dan MRI, dll, ” sebut dr Nico.

Dr Anang juga menjelaskan, dalam pelayanan terhadap pasien di RS Siloam Kupang, dokter yang menangani pasien bisa berkomunikasi dengan dokter-dokter ahli atau spesialis di Karawaci atau Surabaya. “Semua sistem online, artinya pasien yang ditangani bisa dimonitor langsung oleh dr ahli atau spesialis yang ada di Karawaci atau Surabaya. Dokter di Kupang bisa berkomunikasi langsung dengan dokter di Jawa dengan alat komunikasi yang disebut Telemedicine. Artinya, dokter yang di Kupang bisa minta advis atau nasehat dari dokter senior yang kita siapkan,” jelas dr Anang.

Dr Romeo menambahkan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan meninjau peresmian Siloam International Hospital Kupang, Sabtu 20 Desember 2014. “Jadi yang meresmikan Rumah Sakit Siloam adalah Gubernur NTT. Pak Presiden hanya meninjau saja,” kata Romeo. (jdz/st)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *