Yakobus Gelau, Calon Aspiratif Yang Bakal Menang Pilkades Lamalera A

by -10 Views

Kantor Desa Lamalera A

LAMALERA, mediantt.com – Kendati dihadang dengan berbagai cara dan trik agar tidak lolos jadi calon kades Lamalera A, ternyata Lewotana dan leluhur berpihak kepada pilihan mayoritas warga, Yakobus Gelau Tufan. Dia dinyatakan lolos dan telah ditetapkan menjadi calon kepala Desa Lamalera A, bersama dua kandidat lainnya; Agustinus Boli dan Hironimus Sesa.

Penetapan anak tuan tanah Mikhael Soge Tufan ini diumumkan Panitia Pilkades Lamalera A, Jumat (29/10). Dengan demikian, tidak akan ada lagi upaya sistematis untuk menjegal Kobus Gelau, yang sehari-hari berprofesi sebagai tukang kayu ini. Padahal, di detik-detik akhir menjelang penetapan pun masih ada upaya menjegal dirinya. Tapi akhirnya dia melenggang mulus dan bisa dipastikan bakal terpilih dan memenangkan pesta demokrasi dalam Pilkades serentak pada 8 November nanti.

Peta politik sementara di Lamalera A menunjukkan bahwa Yakobus Gelau memiliki dukungan yang hampir merata di semua dusun. Apalagi dua lawan politiknya tidak menjadi ancaman serius. Sebab hampir di setiap dusun (4 dusun), Yakobus Gelau memiliki dukungan fanatik yang tidak bakal lari saat pemilihan.

“Hitungan kita bahwa calon kita bisa menang besar dari dua calon lain. Karena dukungan kepada pa Kobus menyebar di semua dusun. Apalagi calon kita ini bukan maju karena keinginan pribadi tapi atas permintaan warga. Jadi kami sangat yakin bisa menang Pilkades Lamalera A,” kata Fransiskus Dike Namang, salah satu tim suksesnya.

Menurut Boby, sapaan akrabnya, dukungan mayoritas warga kepada Kobus bukan karena mengharapkan sesuatu ketika sudah menjadi kepala desa. Tapi semata karena harapan besar bahwa Lamalera A bisa berubah lebih baik pada orang yang mau bekerja dengan hati. “Bukan pada orang yang mau kejar harta. Sudah cukup Lamalera A dirusakan oleh mereka yang kerja untuk diri dan kelompok. Saatnya Lamalera A maju dan bersaing dengan desa lain. Dan pa Kobus bisa melakukan itu,” kata Boby, mengingatkan.

Warga Lamalera A diaspora pun berharap kepada Yakobus Gelau untuk bisa membawa perubahan. Sebab, selama ini Lamalera A terlalu banyak ditipu oleh mereka yang bekerja tidak sepenuh hati. Terlalu banyak perilaku dan tindakan yang merugikan bahkan merusak Lamalera A. “Sudah saatnya ada bersih-bersih di kantor desa terutama mereka yang selama ini menipu rakyat dan korupsi dana desa. Kita butuh orang yang mau kerja dengan hati dan terbuka kepada masyarakat dan mengerti karakter orang Lamalera A,” harap Markus Sinu Tapoona, warga Lamalera A diaspora di Kupang.

Masa Kampanye

Saat ini Pilkades Lamalera A sedang dalam tahapan kampanye para kandidat kades untuk meyakinkan warga agar tidak salah memilih pada hari pencoblosan. Inilah saatnya memberi pemahaman tentang visi dan misi calon terutama apa yang bakal dilakukan jika terpilih menjadi kepala desa.

Sesuai jadwal yang diterima, calon Kades Yakobus Gelau diagendakan melakukan kampanye di tiga dusun. Selasa (2/11) di Neme Tufaona (Dusun Lewololon), Rabu (3/11) di Dusun Lamamanu, dan Kamis (4/11) di Dusun Fung-Fukalere.

“Ini jadwal kampanye rapat umum dengan warga di Dusun Lewololon, Lamamanu dan Fung-Fukalere,” kata Boby. (jdz)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *