JAKARTA — Sekretaris Wakil Presiden Mohammad Oemar membenarkan Wapres Jusuf Kalla sedang dirawat di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat, Rabu (9/9/2015) malam.
“Iya (Wapres) di RSCM, tetapi cuma istirahat dan observasi kondisi kesehatan beliau. Insya Allah besok (Kamis, 10/9/2015) sudah kembali ke rumah,” kata Oemar kepada Antara di Jakarta, Rabu malam.
Berdasarkan pantauan di Paviliun Kencana RSCM, sejumlah mobil Pasukan Pengamanan Wakil Presiden terparkir di halaman paviliun.
Sebelumnya, Wakil Presiden Jusuf Kalla tidak turut mendampingi Presiden Joko Widodo dalam mengumumkan paket kebijakan ekonomi di Istana Negara karena sedang beristirahat seusai melakukan pemeriksaan kesehatan rutin.
Ketua Tim Ahli Wapres, Sofjan Wanandi, di Jakarta, Rabu, mengungkapkan, Wapres perlu beristirahat di rumah dinas setelah melakukan pemeriksaan rutin enam bulanan.
“Pak JK tadi siang check-up ke RS Cipto Mangunkusumo. Memang beliau periksa rutin setiap enam bulan sekali. Katanya tadi butuh istirahat, jadi ke rumah dinas sekarang,” kata Sofjan ketika dihubungi wartawan dari Kantor Wapres.
Sejak Rabu siang, Wapres Kalla tidak tampak di kantor dan sejumlah agendanya hari ini dibatalkan.
Seharusnya, Wapres dijadwalkan melakukan wawancara dengan Kantor Berita Malaysia, Bernama, pukul 11.00 WIB, yang dilanjutkan rapat dengan Presiden Joko Widodo di Istana Negara pada pukul 13.00 WIB.
Selanjutnya, pukul 14.30 WIB, Wapres seharusnya menerima Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo dan Duta Besar Turki untuk Indonesia Zekeriya Akcam pukul 15.30 WIB.
Pukul 16.30, Wapres juga berencana bertemu Direktur Bank Dunia Rodrigo Chaves.
Terkait ketidakhadiran Wapres Jusuf Kalla dalam pengumuman paket kebijakan ekonomi nasional, Sofjan mengatakan, hal itu hanya penyampaiannya saja, sementara pada saat pembahasannya, Wapres sudah beberapa kali hadir.
“Lagi pula itu kan hanya pengumuman saja. Tidak perlu ada (Wapres). Kemarin-kemarin sudah dibicarakan terus beberapa hari sebelumnya dengan Presiden dan beberapa menteri,” ujarnya.
Disarankan Beristirahat
Tak seperti biasanya, Wakil PresidenJusuf Kalla hanya mengikuti satu agenda sepanjang hari ini. Tiga agenda Kalla yang telah dijadwalkan pun dibatalkan. Rupanya, Kalla disarankan Tim Dokter Kepresidenan untuk beristirahat lebih banyak hari ini. Menurut Juru Bicara Kalla, Husain Abdullah, Tim Dokter Kepresidenan sudah lama “mengincar” Kalla untuk pemeriksaan kesehatan secara menyeluruh.
“Kata Prof dr Azis Rani, Ketua Tim Dokter Kepresidenan, ia sudah lama ‘mengincar’ Pak JK agar bisa observasi. Sebab, kalau tidak, maka tidak akan jadi, dan selalu tidak punya waktu,” ucap Husain melalui pesan singkat kepada wartawan, Rabu (9/9/2015).
Karena aktivitas Kalla yang padat, menurut Husain, Tim Dokter Kepresidenan sulit menjadwalkan pemeriksaan kesehatan Kalla secara menyeluruh. Hingga pagi tadi, Kalla akhirnya mengunjungi Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo di Jakarta untuk melakukan pengecekan kesehatan. Kunjungan Kalla ke RSCM dilakukan setelah ia menghadiri bedah buku Reinventing Indonesia yang berlangsung di Universitas Indonesia. Lokasi bedah buku tersebut berdekatan dengan RSCM.
“Tadi bapak ke Salemba, bedah buku. Karena (Kalla) sudah di RSCM, dokter yang hadir menganjurkan cek kesehatan sekaligus melihat peralatan dan blusukan di rumah sakit, di RS. Bapak sekalian cek kesehatan, soalnya lama tidak check-up,” kata Husain.
Jokowi Jenguk JK
Presiden Joko Widodo menjenguk Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Rabu (9/9/2015) malam ini. Sesuai informasi yang dihimpun, Presiden membesuk JK pada pukul 20.00 WIB.
Jokowi hanya sekitar 30 menit menjenguk JK. Dari sumber yang sama, dia menyebutkan bahwa kondisi JK cukup baik. “Hanya perlu istirahat satu malam saja,” katanya.
Dia pun membenarkan adanya satu ring yang dipasang di jantung JK. Adapun kedatangan Jokowi dilakukan setelah pengumuman paket kebijakan di Istana Merdeka usai. Setelah menjenguk JK, Jokowi pun bertolak ke kediamannya di Bogor. (kpc/jdz)