Bupati Serahkan Bansos ke Warga Tubung Walang, Wujudkan Lembata Inklusif dan Berkeadilan

oleh -69 Dilihat

TUBUNG WALANG, mediantt.com – Pemerintah Kabupaten Lembata terus menunjukkan komitmennya dalam mewujudkan masyarakat yang inklusif dan berkeadilan.

Melalui Dinas Sosial Kabupaten Lembata, Bupati P. Kanisius Tuaq, secara langsung menyerahkan bantuan sosial kepada warga Desa Tubung Walang, Kecamatan Buyasuri, pada Sabtu 1 November 2025.

Penyerahan bantuan ini dilakukan di balai desa, menjadi momen penting bagi warga setempat, terutama bagi mereka yang membutuhkan uluran tangan pemerintah.

Marta Leto Boli, salah seorang warga Desa Tubung Walang, menerima bantuan paket sembako yang diharapkan dapat meringankan beban ekonominya.

David Dolu, seorang penyandang disabilitas yang juga warga desa setempat juga turut mendapatkan bantuan. Ia menerima bantuan kursi roda yang tentunya sangat membantu kelancaran dalam aktivitasnya sehari-hari.

Bupati Kanis Tuaq saat penyerahan menegaskan, Pemkab Lembata akan terus hadir di tengah masyarakat, memastikan tidak ada satu pun warga yang merasa tertinggal.

“Kami ingin memastikan setiap warga Lembata, terutama yang membutuhkan perhatian khusus, mendapatkan dukungan dan pelayanan yang layak. Ini adalah bagian dari komitmen kita untuk membangun Lembata yang inklusif dan berkeadilan,” ujar Bupati Kanis.

Marta Leto Boli, dengan mata berkaca-kaca, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih yang mendalam atas perhatian yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Lembata.

“Terima kasih kepada Bapak Bupati dan Dinas Sosial. Bantuan ini sangat berarti bagi kami,” ujarnya, haru.

Begitupun dengan David Dolu. Ia juga turut menyampaikan apresiasi yang sama, mengungkapkan bahwa kursi roda tersebut akan sangat membantunya dalam beraktivitas sehari-hari.

Kegiatan penyerahan bantuan ini berlangsung dalam suasana penuh keakraban dan kekeluargaan. Acara diakhiri dengan doa bersama sebagai ungkapan syukur atas berkat yang telah diberikan, serta sesi foto bersama antara Bupati, jajaran Dinas Sosial, dan warga penerima bantuan.

Pemkab Lembata berharap, bantuan yang diberikan ini dapat memberikan dampak positif bagi kehidupan warga Desa Tubung Walang, serta menjadi motivasi untuk terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat Lembata secara keseluruhan. (Lakonawa/ProkompimpemkabLembata)