Agum Gumelar Lantik Romo Rofinus Jadi Ketua Ikatan Alumni Lemhanas NTT

by -205 views

KUPANG, mediantt.com – Ketua Dewan Pengurus Pusat (DPP) Ikatan Alumni Lembaga Ketahanan Nasional (Ikal Lemhanas) Agung Gumelar melantik Romo Dr. RD. Rofinus Neto Wuli, Pr, sebagai Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) IKAL Lemhannas NTT masa bakti 2021-2026.

Pengukuhan dan pelantikan DPD Ikal – Lemhanas NTT masa bakti 2021- 2026 itu dilakukan secara virtual oleh Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal Dewan Pengurus Pusat (DPP) IKAL- Lemhannas, Jenderal TNI (Purn) Agum Gumelar dan Marsdya TNI (Purn) Daryatmo, di ruang kerja Wakil Gubernur NTT, Kamis (24/6/2021).

Pengukuhan dan pelantikan DPD Ikal Lemhanas NTT itu tertuang dalam Surat Keputusan Nomor 09/VI/2021/IKAL tertanggal 21 Juni 2021.

Pelaksanaan pengukuhan dan pelantikan DPD IKAL Lemhanas tersebut berlangsung di Aula Kantor Gubernur NTT. Para pejabat/pengurus daerah mengikutinya secara virtual itu tampak memakai pakaian sipil lengkap IKAL atau jas hitam dasi ungu.

Susunan Kepengurusan DPD IKAL- Lemhannas Provinsi NTT masa bakti 2021- 2026 terdiri dari dewan pembina, dewan pansehat, dewan pengurus daerah, dan bidang-bidang. Dewan pembina, secara ex officio dijabat Gubernur NTT sebagai ketua dengan empat anggota yakni Danrem 161 Wira Sakti, Kapolda NTT, Danlatamal VII Kupang, dan Danlanud El Tari Kupang.

Sedangkan dewan penasehat terdiri dari Josef A. Nae Soi (Ketua), Gidion Mbilijora (Wakil), Yos Ansar Rera (Sekretaris), serta Albertus Botha dan Yan Richard Mboeik masing-masing sebagai anggota.

Sementara itu, DPD terdiri dari RD Rofinus Neto Wuli (Ketua), Thomas Ola Langodai (Wakil Ketua), Paulinus Y. Nuwa Veto (Sekretaris), Yakobus Stefanus Muda (Wakil Sekretaris), Emanuel Melkiades Laka Lena (Bendahara), dan Eusabius Binsasi (Wakil Bendahara).

Selain itu, bidang organisasi terdiri dari Goris Lewoleba sebagai ketua dan RD Silvianus Mongko sebagai anggota. Bidang kerohanian dijabat RD Blasius Masang Kleden. Bidang pemberdayaan ekonomi rakyat dijabat Julius Lobo. Bidang dana, usaha dan koperasi dijabat Fahmi H. Abdullah sebagai ketua dan Marthinus Alopada sebagai anggota. Bidang informasi, dokumentasi dan publikasi dijabat Kristoforus Loko. Bidang advokasi dijabat Nene Karim Kalake sebagai ketua dan Kombes Pol. Aleks Alim Rewos sebagai anggota. (*/jdz)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *