Warga Tionghoa Misa Syukur Imlek di Katedral Kupang

by -128 views

Kupang, mediantt.com – Ratusan warga Kota Kupang keturunan Tionghoa, Senin (8/2), merayakan Imlek 2016 dengan menggelar misa di Gereja Katedral Kristus Raja Kupang.

Misa imlek yang diikuti kurang lebih 500 umat ini berlangsung hikmat karena diperingati dalam suasana Tionghoa. Terlihat altar pun dihias dengan pohon Mei Hwa dan sejumlah lampion yang memenuhi halaman gereja.

Pastor Paroki Katedral Kupang, RD Ambros Ladjar, yang memimpin misa itu dalam homilinya mengatakan, gereja merayakan imlek sebagai ungkapan bahwa gereja adalah rumah bersama bukan hanya rumah orang tertentu saja. Namun gereja juga sebagai anak-anak Allah yang diciptakan satu dan sama.

“Gereja turut merayakan Imlek karena gereja juga turut mengungkapkan rasa syukur serta gereja merupakan rumah milik bersama tidak membedakan satu sama yang lainnya karena dicipakan satu oleh Allah,“ kata Romo Ambros.

Disaksikan mediantt.com, perayaan misa imlek kali ini gereja dihias berbagai pernik khas imlek. lampion menghiasi pintu masuk hingga bagian dalam gereja.

Selain itu, musik yang mengiringi perayaan misa pun semuanya bernuansa musik ala Tionghoa.

Warga Tionghoa yang beribadah mengenakan baju merah sebagai warna khas imlek, bahkan lima pastor yang memimpin jalannya perayaan misa pun memakai jubah berwarna merah. Usai perayaan misa juga dilakukan pagelaran barongsai di halaman gereja  dan menjadi tontonan menarik bagi umat serta warga Kota Kupang. (che)

Foto : Para Pastor Selebran berarak masuk ke altar untuk memimpin misa peringatan Tahun Baru Imlek 2016.