Gubernur NTT Minta Warga Jaga Kesucian Paskah

by -123 views

Kupang, mediantt.com — Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur meminta warga menjaga suasana perayaan Paskah. Gubernur Nusa Tenggara Timur Frans Lebu Raya mengatakan, setiap warga di daerah ini, baik beragama Kirsten, Islam, Hindu, Buddha dan Konghucu perlu menjaga suasana aman dalam perayaan Paskah.

“Saya minta kepada seluruh masyarakat untuk ciptakan suasana kondusif, menciptakan suasana aman dan damai sehingga perayaan Paskah bisa berjalan dengan aman dan lancar,” kata Gubernur NTT Frans Lebu Raya di Kupang, Jumat (3/4/2015).

“Saya sekali lagi minta kepada seluruh masyarakat apakah umat Kristiani, umat Muslim, umat Hindu, Buddha supaya menjaga dan menciptakan suasana kondusif, sehingga perayaan Paskah di seluruh Nusa Tenggara Timur lancar.

Sebelumnya Ketua Pengurus Wilayah Nahdathul Ulama (NU) NTT Jamal Ahmad minta kepada seluruh warga NU dan umat Islam di NTT agar menjaga dan menciptakan susana sakral pada tiga hari suci mulai dari Kamis hingga hari Sabtu besok.

Dia mengatakan, NU dengan GP Ansor akan terlibat langsung menjaga tempat-tempat ibadah. Dia juga minta semua warga melakukan pengawasan di masing-masing lingkungan terhadap berbagai hal yang berpotensi menimbulkan kekacauan. Apalagi, kata dia, akhir-akhir ini NTT sedang diterpa isu ISIS yang tentunya mengusik ketenangan umat. (kbr.com/silver sega)

Foto : Ilustrasi ibadat di gereja (ist)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *