Presiden Jokowi Dinobatkan Sebagai Rato Sumba Barat Daya

by -190 views

WEETEBULA – Presiden Joko Widodo dinobatkan sebagai Rato Sumba Barat Daya oleh pemerintah setempat saat mengunjungi Pulau Sumba untuk menghadiri Parade 1001 Kuda Sandelwood dan Festival Tenun Ikat, Rabu (12/7).

Bupati Sumba Barat Daya Markus Dairo Talu mengatakan gelar Rato yang diberikan kepada Presiden Joko Widodo merupakan gelar kehormatan bagi Jokowi karena sudah bersedia datang ke Pulau Sumba.

“Beliau dianggap sesepuh bagi kami karena telah datang ke Sumba. Masyarakat juga tentu sangat bahagia menyaksikan langsung kedatangan Bapak Presiden,” katanya kepada wartawan.

Ia mengatakan selain gelar tersebut, Pemerintah dan masyarakat Sumba khususnya Sumba Barat Daya juga menghadiahi Jokowi berupa sebuah parang ulu gading serta seekor kuda Sandelwood.

“Dengan hadiah itu maka lengkap sudah Pak Presiden dianggap sebagai seorang Raito dan ini juga merupakan sebuah kehormatan bagi kami masyarakat Sumba Barat Daya,” tambahnya.

Bupati juga menjelaskan bahwa Kuda merupakan lambang Ksatria bagi pria Sumba dan juga menjadi belis atau mahar bagi perempuan Sumba.

Parang Sumba atau yang dikenal dengan sebutan Katopu merupakan tanda kemenangan dalam perang bagi pria sumba. Oleh karena itu dengan hadiah kuda dan parang tersebut mendukung sebagai seorang ksatria yang saat Inu tengah memimpin Indonesia untuk menjadi yang lebih baik.

Dalam kesempatan tersebut Presiden juga sempat menunggangi kuda yang diberikan oleh masyarakat tersebut.

Presiden RI Joko Widodo yang hadir dan mengenakan ikat kepala dan berselempang kain tenun menyaksikan festival tenun dan kuda sandelwood terlihat seperti seorang Ksatria.

Dalam kesempatan tersebut juga Presiden menyapa ribuan masyarakat Sumba yang memang datang dari kecamatan yang jauh untuk melihat orang nomor satu di Indonesia tersebut. (ant/jk)