Dandim Ende Tanam Padi Ciherang di Desa Tenda Ondo

by -155 views

Ende, mediantt.com – Dandim 1602 Ende, Letkol Kav Suteja, bersama jajarannya menanam padi jenis Ciherang di Desa Tenda Ondo, Kecamatan Nangapanda, Sabtu (27/1/2018). Tanam padi serentak ini dilakukan bersama warga terutama kelompok Tani Lay Sama, diatas lahan seluas 1 hektare.

Seperti disaksikan, Dandim Ende bersama jajarannya turun ke sawah dan langsung menanam padi jenis Ciherang. Nampak juga Camat Nangapanda, Kapolsek Nangapanda, dan Kepala Desa Tenda Ondo.

Sebelum tanam padi, digelar pula dialog bersama warga khususnya kelompok Tani Lay Sama. Dalam dialog itu, warga dalam hal ini kelompok tani Lay Sama meminta bantuan jajaran TNI khususnya Kodim 1602 Ende untuk bisa memberikan sarana pertanian.

“Kami minta bantuannya sekiranya bisa memberikan alat jemur padi seperti terpal atau tikar lebar dan juga kami minta bantuan Alsintan,” ujar Ketua Kelompok Tani Lay Sama, Bernabas Sawu.

Mereka juga berharap bisa mencarikan solusi terhadap permasalahan dimana sudah sejak lama bendungan yang ada, kini dalam keadaan rusak atau retak. “Kami harap bisa diperbaiki,” katanya.

Menjawabi permintaan warga itu, Dandim Suteja mengatakan, pada prinsipnya jajaran TNI terutama Kodim 1602 Ende siap membantu para petani yang ada dimana saja, termasuk di Nangapanda ini. Dandim mengaku menyediakan Brigade Alsintan yang dapat dipinjam dan digunakan oleh masyarakat.

“Kami menyiapkan Brigade Alsintan dan siap dipinjam pakai dan digunakan oleh warga terutama para petani. Sikahkan digunakan,” katanya, dan mengarahkan warga menggunakan dana desa untuk memperbaiki bendungan yang retak-retak.

Dandim Suteja juga mengajak warga masyarakat khususnya para petani untuk selalu mengikuti arahan para petugas PPL. Menurut dia, dengan mengikuti arahan itu bisa mendapat hasil yang baik dengan kualitas yang baik pula.

Camat Nangapanda Oktavianus Rua Putra menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada TNI khususnya Kodim 1602 Ende, karena sudah terjun langsung ke lapangan membantu para petani. Kata dia, ini merupakan wujud kemanunggalan TNI bersama rakyat.

Okto mengatakan, petani sangat senang karena mendapat bantuan dari TNI. Kepada para petani dia menyatakan, bila membutuhkan peralatan atau bantuan ,TNI akan siap turun langsung seperti. “Semua ini guna meningkatkan ketahanan pangan masyarakat,” ujarnya. (lexi)